Kali ini bocoran yang muncul adalah aksesoris pendukung tablet tersebut. Menurut @upleaks, HTC Nexus 9 atau HTC T1 itu akan dilengkapi dengan sebuah keyboard cover yang bernama Magic Cover.
Seperti yang dikutip detikINET dari Ubergizmo Selasa (2/9/2014), aksesoris ini akan akan tersedia dengan dua jenis bahan, yaitu kulit dan thermoplastic polyurethane (TPU), keduanya akan dilengkapi dengan magnet.
Dengan begitu, selain sebagai keyboard dan melindungi layar, cover ini akan bisa dilipat menjadi bentuk segitiga, dan bisa berfungsi sebagai stand. Magnet itu pun akan berfungsi untuk membuka ataupun mengunci layar tablet, layaknya Smart Cover milik iPad.
Konektivitasnya dengan tablet kemungkinan akan menggunakan teknologi Near Field Communication (NFC). Selain itu Magic Cover juga dilengkapi dengan baterai 450 mAh yang terintegrasi dengan covernya.
Cover yang berbahan kulit tersedia dalam dua warna, Natural dan Black Shades, sementara versi TPU akan tersedia dalam balutan warna Coral Amethyst, Mint Indigo, Lime Stone, dan Indigo Black.
(asj/fyk)
This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.
02 Sep, 2014
-
Source: http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656095/s/3e115545/l/0Linet0Bdetik0N0Cread0C20A140C0A90C0A20C17310A0A0C26793370C3170Cnexus0E90Eakan0Edilengkapi0Emagic0Ecover/story01.htm
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com